Jalan Masuk ke dalam Sukacita

Jalan Masuk ke dalam Sukacita

Kain kabungku telah Kaubuka, pinggangku Kauikat dengan sukacita. Mazmur 30:11

Langkah pertama kepada sukacita adalah sebuah permintaan tolong, suatu pengakuan akan kemiskinan moral, suatu pengakuan akan kekurangan di dalam. Mereka yang merasakan kehadiran Allah telah menyatakan kebangkrutan rohani dan sadar akan krisis rohani mereka. Lemari-lemari mereka kosong. Kantong-kantong mereka kosong. Pilihan-pilihan mereka lenyap. Mereka telah lama berhenti menuntut keadilan; mereka memohon belas kasihan….. Mereka meminta Tuhan untuk melakukan bagi mereka apa yang tidak dapat mereka lakukan tanpa Dia. Mereka telah melihat betapa kudusnya Allah itu dan betapa berdosanya mereka dan telah setuju dengan pernyataan Yesus, “Keselamatan adalah tidak mungkin.” Oh, ironi dari sukacita Allah—lahir di sebidang tanah kemelaratan daripada tanah prestasi yang subur.

Itu adalah sebuah jalan yang berbeda, sebuah jalan yang tidak biasa kita ambil. Kita tidak sering menyatakan ketidakmampuan kita. Penga- kuan akan kegagalan tidak selalu jalan masuk ke dalam sukacita. Pengakuan sepenuhnya umumnya tidak diikuti oleh pengampunan total. Tetapi, Allah tidak pernah diperintah oleh apa yang umum.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Main Menu