MENGINGINKAN DIA
KAMU AKAN MENCARI AKU DAN MENEMUKAN AKU; APABILA KAMU MENANYAKAN AKU DENGAN SEGENAP HATI. Aku tahu seluruh kelemahanmu, dan Aku menyadari bahwa mencari-Ku dengan segenap hati membutuhkan usaha yang sangat besar dan terus-menerus. Aku mengerti keremukan di dalam dirimu dan di sekitarmu. Kau dengan mudah dialihkan oleh dunia yang berdosa ini dengan pemikiranmu yang gelisah. Aku tidak mengharapkan kesempurnaan dalam pengejaranmu akan Aku; sama sekali bukan tentang itu. Usaha itu sendirilah yang menyenangkan-Ku—mencari-Ku meskipun rasanya sangat sulit. Sebenarnya, kesulitan pengejaran ini memberkatimu! Ketika kau berjuang untuk menemukan-Ku dalam momen-momenmu, fokusmu ada pada-Ku. Sementara kau berusaha keras berjalan ke arah-Ku melewati banyak pengalihan, kesadaranmu akan Aku meningkat. Bahkan jika kau tidak merasa dekat pada-Ku, kau mendapati dirimu berkomunikasi dengan-Ku. Jadi ada suatu perasaan di mana usahamu untuk menemukan- Ku adalah pemenuhan diri: Aku selalu ada dalam perjuanganmu mencari Aku. Sebagai hasilnya, kau merasa lebih hidup—lebih solid dan riil— ketika kau secara aktif mengejar-Ku.
Kesediaanmu untuk menuangkan dirimu ke dalam pencarian ini menyenangkan hati-Ku. Perjalanan yang menantang ini adalah tentang ketekunan. Selama kau terus mencari-Ku, kau ada di jalan yang benar. Hadirat-Ku terus-menerus bergerak di depanmu—menghalangi stagnasi dan menunjukkanmu jalan ke depan. Meskipun jalan berat yang sedang kau tempuh itu sulit, kesuksesanmu sudah pasti: Aku akan ditemukan olehmu!
Apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati, Aku akan memberi kamu menemukan Aku, demikianlah firman Tuhan. Yeremia 29:13-14