Pahlawan yang Tersembunyi

Pahlawan yang Tersembunyi

Aku telah belajar rahasia menjadi bahagia di setiap waktu dalam apa pun yang terjadi. Filipi 4:12 (NCV)

Pandanglah ke dalam penjara dan lihatlah [Paulus]: bungkuk dan rapuh, dibelenggu ke lengan seorang penjaga Roma. Lihatlah rasul Allah itu…. Hancur. Tidak memiliki keluarga. Tidak memiliki harta. Rabun dan kelelahan… Tidak terlihat seperti seorang pahlawan. Tidak terdengar seperti pahlawan juga. Ia memperkenalkan dirinya sebagai orang yang paling berdosa dalam sejarah. Ia adalah seorang pembunuh orang Kristen sebelum ia menjadi seorang pemimpin Kristen. Kadang-kadang hatinya begitu berat, pena Paulus menggoreskan kata-kata di sehelai kertas. “Aku, manusia celaka! Siapakah yang akan melepaskan aku dari tubuh maut ini?” (Roma 7:24).

Hanya surga yang tahu berapa lama ia menatap pertanyaan itu sebelum ia menemukan keberanian untuk tahan menghadapi logika dan menulis. “Aku bersyukur kepada Allah karena menyelamatkanku melalui Yesus Kristus Tuhan kita!” (Roma 7:25, NCV).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Main Menu