Jembatan Sukses di Masa Depan – John C. Maxwell
Description
Impian dan sasaran Anda memiliki sebuah dampak yang sangat besar pada apa yang dapat Anda capai. Renungkan sendiri tentang masa depan yang Anda lihat. Itu sudah pasti dipenuhi dengan pengharapan dan janji. Tetapi pertanyaannya adalah, Bagaimana Anda sampai ke sana dari tempat di mana Anda berada sekarang? Jawabannya sederhana: Anda membangun sebuah jembatan.
“Jembatan Anda menuju masa depan yang lebih baik kurang lebih sama seperti Jembatan Golden Gate di San Fransisco,” kata John Maxwell, pendiri INJOY, sebuah organisasi yang memiliki spesialisasi dalam kepemimpinan dan pengembangan pertumbuhan pribadi. “Untuk berdiri kuat, itu harus dilabuhkan kepada sebuah fondasi yang solid. Tetapi itu juga harus lentur, untuk beradaptasi pada kondisi-kondisi yang berubah—dan menjangkau darimana Anda berada kepada tujuan Anda.”
“Dalam kehidupan, setiap kita membangun jembatannya sendiri,” kata Maxwell. Jembatan Sukses di Masa Depan akan membantu Anda dengan proses pembangunan jembatan Anda. Anda akan menemukan kutipan-kutipan bagus dan gagasan-gagasan untuk menginspirasi dan menuntun Anda dalam meraih impian-impian Anda. Dan di sepanjang perjalanan, Anda akan menerima masukan tentang persahabatan, kemungkinan-kemungkinan, pilihan-pilihan Anda, dan masih banyak lagi.
Specification
Informasi Tambahan
Pilihan Produk | Ebook |
---|
Ulasan
Belum ada ulasan